Selasa, 18 Juni 2013

Ular

Ayo pelihara ULAR !

Sebelum memilih jenis ular, sebaiknya kita memerhatikan bebarapa hal berikut:
§   Berapa besar tempat yang anda siapkan untuk saat ini dan nanti saat ular dewasa? Penting untuk mengetaui jenis ular yg akan dipelihara dan memperhatikan tempat yang dapat disediakan.
§   Berapa besar biaya yang diperlukan untuk member makan dan perawatan ular setiap bulannya? Bila mempunyai budget yang terbatas, tidak dianjurkan memelihara ular yang besar dan mahal. (nanti ga bisa beli beras) J
§   Apa tingkat (level) kemampuanmu dalam menangani ular? Tingkat/level bisa berdasarkan dari pengamatan atau analisa seseorang setelah berinteraksi dengan beberapa spesies ular yang diketahui. Ygng paling tahu tingkat kemampuan anda menangani ular adalah anda sendiri.

§   pertanyaan paling penting. Apakah kamu akan menekuni hobby ini untuk jangka panjang? Rata² ular hidup 15 tahun. Apakah kamu akan menekuni hobbi ini selama itu?

Ok setelah anda mengerti beberapa hal yang saya sampaikan diatas semoga anda sudah mempunyai jawabannya, saya akan mencoba memberi beberapa masukan untuk anda..
Memilih ular seperti memilih pacar, pertama anda harus tertarik dengan pasangan anda. 
Ga ada untungnya kalau pacaran tapi tidak didasari oleh rasa suka.
Kembali ke Ular, anda harus memilih ular yang menarik minat anda dan kemudian cari tahu bagaimana perawatan dan diskusikan dengan orang² yang sudah lebih berpengalaman dalam memelihara ular, jika anda dapat memenuhi kebutuhannya mungkin saja anda baru menemukan ular yang akan anda pelihara.


HABITAT AN MAKANAN

Ular merupakan salah satu reptil yang paling sukses berkembang di dunia. Di gunung, hutan, gurun, dataran rendah, lahan pertanian, lingkungan pemukiman, sampai ke lautan, dapat ditemukan ular. Hanya saja, sebagaimana umumnya hewan berdarah dingin, ular semakin jarang ditemui di tempat-tempat yang dingin, seperti di puncak-puncak gunung, di daerah Irlandia dan Selandia baru dan daerah daerah padang salju atau kutub.
Banyak jenis-jenis ular yang sepanjang hidupnya berkelana di pepohonan dan hampir tak pernah menginjak tanah. Banyak jenis yang lain hidup melata di atas permukaan tanah atau menyusup-nyusup di bawah serasah atau tumpukan bebatuan. Sementara sebagian yang lain hidup akuatik atau semi-akuatik di sungai-sungai, rawa, danau dan laut.
Ular memangsa berbagai jenis hewan lebih kecil dari tubuhnya. Ular-ular perairan memangsa ikan, kodok, berudu, dan bahkan telur ikan. Ular pohon dan ular darat memangsa burung, mamalia, kodok, jenis-jenis reptil yang lain, termasuk telur-telurnya. Ular-ular besar seperti ular sanca kembang dapat memangsa kambing, kijang, rusa dan bahkan manusia.

Beberapa jenis ular uang sering di pelihara:

1. Ular Tikus
Ular tikus atau Corn Snake sangat populer dijadikan hewan peliharaan di negara-negara bagian timur Amerika Serikat. Selain jinak dan dan mudah beradaptasi, ular jenis ini juga mudah dirawat.


2. Royal Python
Royal Python populer karena corak dan warnanya yang lebih menyolok. Spesies dari Afrika Barat ini dinamai bola dari cara pertahanan dirinya, dimana ular ini akan menggulung dirinya menjadi seperti bola dan kepala dilindungi oleh tubuh yang berotot.

3. California King Snake
Dengan tubuhnya yang kuat dan berotot, ular ini dapat mencapai panjang 5 meter. Reputasi ular ini dikenal sebagai ular paling tangguh di Amerika Serikat. Mereka juga menjadi salah satu ular yang paling populer di penangkaran. Jika ditangani secara rutin, King Snake bisa menjadi semanis anak domba.

4. Milk Snake
Milk Snake masih saudara dekat dari King Snake. Jika King Snake terkenal akan kekuatannya, maka Milk Snake terkenal akan keindahan pada tubuhnya yang dililit sisik berwarna merah, hitam dan putih.

5. Boa Constrictor
Boa constrictor adalah pemangsa ulung dari Amerika Selatan dan Amerika Utara. Ia meremas mangsanya sebelum ditelan. Dan dengan gigi tajam dan otot rahang yang kuat, ia tidak memerlukan waktu yang lama untuk melahap mangsanya. Pengemar ular jenis ini harus membuatkan tempat yang cukup besar sebagai tempat tinggalnya. Ya, panjang ular ini dapat mencapai 10 kaki atau hampir 3,5 meter. Tidak seperti ular peliharaan lainnya, jika disediakan pohon kecil di dalam kandangnya, maka ia akan suka memanjatinya.

boa


Tidak ada komentar:

Posting Komentar